Senin, 10 Juli 2017

Straight News 12

Kondisi Jalan di Kabupaten Seluma Rusak Parah


Bengkulu – Senin (10/7) Ratusan kilometer Jalan Lintas di Kabupaten Seluma, Bengkulu, dewasa ini dalam kondisi yang parah, karena jalan tersebut sejak lama tidak mendapatkan perbaikan dari Dinas Pekerjaan Umum (DPU) setempat. Jalan lintas Bengkulu-Manna, milik Pemerintah Provinsi Bengkulu yang berada di beberapa kecamatan di Kabupaten Seluma, seperti Kecamatan Sukaraja, Kecamatan Lubuk Sandi, Kecamatan Pagar Agung, Kecamatan Lunjuk, Kecamatan Seluma Kota, dan masih banyak lagi, mengalami kerusakan parah. Akibatnya, sering kali banyak pengendara mengalami kecelakaan.

Dampak lain dari kerusakan jalan yakni terganggunya mobilitas masyarakat sehari-hari. Dengan kondisi tersebut, masyarakat tidak dapat menjalankan aktifitasnya dengan lancar. Kerusakan jalan di beberapa kecamatan tersebut, salah satunya disebabkan bobot kendaraan yang melebihi kapasitas serta banyaknya genangan air akibat saluran air yang kurang normal.

"Kami rakyat kecil ini, tidak banyak tuntutan kepada pemerintah kecuali jalan rusak segera diperbaiki, sehingga masyarakat yang akan berpergian, dan mengangkut hasil panen pertanian dan perkebunan ke luar tidak ada hambatan karena mobil lancar melintas di daerah ini," ujar Tomi (43), warga setempat.


Ia berharap perbaikan jalan di Seluma kedepannya harus menggunakan drainase, sehingga kualitas jalan bisa bertahan lama.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar