Rabu, 05 Juli 2017

Straight News 11



Sandal Jodoh di Pantai Tapak Paderi Tarik Perhatian Wisatawan



Bengkulu, Tapak Paderi – Selasa (4/7) Sandal Jodoh merupakan salah satu tempat wisata yang cukup terkenal di Bengkulu. Karna tempatnya yang unik, berada di pantai, tidak jauh dari kota Bengkulu dan sebagai tempat melihat keindahan matahari terbenam tempat wisata ini juga yang paling sering di kunjungi wisatawan baik dalam kota maupun luar kota. Sandal Jodoh yang ada di bibir Pantai Tapak Paderi Bengkulu juga menarik perhatian wisatawan.

Adapun Sandal Jodoh sendiri merupakan kumpulan sandal yang ditata sedemikian rupa pada sebuah tempat semacam dinding serta tiang bambu. Konsepnya mirip seperti gembok cinta yang bisa kita jumpai di beberapa tempat. Hanya saja, yang menjadi simbol cinta di spot ini bukanlah gembok melainkan sendal.

Tak cuma sandal, botol-botol air mineral yang banyak ditemukan di sekitar pantai juga dirangkai sedemikian rupa untuk menjadi spot menarik. Langkah kreatif seperti ini sepertinya layak untuk ditiru. Dengan sedikit sentuhan kreativitas, sampahpun ternyata juga bisa menjadi hal yang menarik.
Ide tersebut adalah kreatifitas nelayan setempat. Mereka merasa prihatin karena banyak sampah seperti sandal dan botol hanyut di Pantai Tapak Paderi. Para nelayan kemudian mengumpulalkan sampah-sampah tersebut dan menyusunnya di dinding yang terbuat dari bambu. Kreasi itu membentuk kupu-kupu dan bertuliskan I Love You.


Muklis (60) salah satu pengelola di Pondok Sandal Jodoh bahwasanya awal mula “Pondok Sandal Jodoh” dibentuk dari ide Mahasiswa Universitas Bengkulu yang magang di sekitar Pantai Tapak Paderi yang risih melihat sampah sendal yang berserakan di pantai. Mahasiswa magang itu mengajak warga sekitar pantai untuk mengumpulkan sendal-sendal yang tidak memiliki pasangan dan kayu/papan yang berserakan, dan menjadikan barang bekas itu menjadi seni kreatifitas.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar